Ragam Jenis Bunga Buket

Memberikan bunga merupakan cara yang pas sebagai perwakilan ungkapan rasa bahagia dan rasa kasih saying. Karena setiap bunga memiliki arti masing-masing, akan lebih baik jika kita mencari tahu arti  bunga yang akan dihadiahkan. Berikut merupakan beberapa jenis bunga yang popular dijadikan buket hadiah.


1. Bunga Mawar

Sumber : tasnimdarsirahgunarto.tumblr.com

Jenis bunga yang paling populer sebagai buket bunga adalah bunga mawar. Bunga ini selalu dikenal dan diasosiasikan dengan cinta dan kecantikan, serta asmara dan persahabatan. Bunga mawar memiliki aroma manis yang melekat abadi. Arti dari bunga mawar berbeda-beda berdasarkan warnanya. Seperti mawar merah (gairah cinta, hasrat, hormat), mawar pink  (kekaguman, keanggunan, kecantikan), mawar putih (keremajaan, kemurnian, kesucian), dan mawar kuning (pertemanan, kebahagiaan)

2. Bunga Lili
Sumber : Southportbloom

Bunga lili menjadi bunga terpopuler kedua untuk dijadikan buket bunga. Jenis bunga elegan ini melambangkan keanggunan dalam aroma yang memikat. Ada berbagai jenis bunga lili yang dapat digunakan, baik untuk pemakaman, ucapan selamat, atau hadiah romantis. Seperti calla lily, jenis bunga yang paling tepat sebagai buket bunga atau bunga meja bagi pengantin.

3.Bunga Gerbera
Sumber : wehereit

Bunga gerbera yang dikenal sebagai bunga daisy ini biasanya digunakan sebagai bunga meja, hand bouquet, atau hadiah keranjang untuk bayi yang baru lahir. Rangkaian bunga gerbera juga diberikan untuk ulang tahun, terima kasih, Natal, dan acara bahagia lainnya. Mulai dari kuning, oranye, merah muda, merah dan banyak lagi, bunga ini tidak pernah gagal untuk membawa senyum dan kebahagiaan ke dalam kehidupan seseorang. Bunga gerbera adalah bunga yang ideal untuk menunjukkan persahabatan dan cinta, juga cocok untuk hadiah rekan usaha atau keluarga
  
4. Bunga Carnation
Sumber : Flowerbee.co

Bunga carnation selalu menjadi pilihan karena daya tahan yang lebih baik dibandingkan bunga lainnya, sehingga dikaitkan dengan cinta jangka panjang seperti cinta seorang ibu untuk anaknya. Oleh karena itu, bunga carnation atau bunga anyelir adalah bunga yang paling cocok untuk hari ibu, bunga yang melambangkan cinta pengorbanan seorang ibu yang tidak pernah berhenti.

5. Bunga Anggrek



Jenis bunga yang tak bisa dilupakan adalah bunga anggrek, bunga eksotis yang menunjukkan keanggunan murni, kekuatan dan keindahan. Hal ini terkait dengan kekayaan, keindahan, dan kekuasaan. Bunga indah dan menawan dalam segala aspek, menjadikan bunga anggrek pilihan ideal untuk acara grand opening, buket bunga untuk persahabatan atau percintaan, juga hadiah untuk wanita baik tua ataupun muda, serta acara lainnya.

6.Bunga Matahari
Sumber : Tumblr

Bunga matahari memang dikenal sebagai simbol keceriaan dan suka cita. Warnanya yang cerah dan mencolok akan membuat siapapun yang melihatnya merasa lebih hidup dan bersemangat. Rangkaian bunga matahari sangat cocok untuk diberikan kepada teman yang sedang bad mood atau tidak bersemangat. Selain itu, memberikan bunga matahari kepada teman terdekat juga menunjukkan betapa bahagia atau senangnya kamu karena dapat bersahabat dengannya. Kamu  dapat segera pergi ke toko bunga untuk membeli buket bunga matahari, lalu memberikannya kepada teman. Buket bunga matahari tentunya akan membuat teman atau sahabat kembali tersenyum.



Pada saat menghadiri wisuda teman, saya memilih untuk membawakan bunga mawar :)












Daftar Pustaka
http://www.memeflorist.com/jenis-bunga-yang-popular-dijadikan-buket-hadiah/
https://www.tumblr.com/search/sunflower%20greens
https://za.pinterest.com/explore/orchid-bouquet/
https://www.pinterest.com/pin/72550243975276611/
https://www.tumblr.com/search/Gerbera%20daisies

Komentar

  1. Baguss....
    Temannya juga cantik.... {eh nggak nyambung ya...)

    BalasHapus
  2. Baguss....
    Temannya juga cantik.... {eh nggak nyambung ya...)

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Efek Rumah Kaca Terhadap Sektor Pertanian

Peranan Actinomycetes dalam tanah